Blog ini nasibnya kurang lebih sama seperti akun facebook dan twitterku yang tidak pernah lagi kupakai sebagai penadah ocehanku. Selain karena emang (merasa) banyak kerjaan, jiwa (sok) menulisku sudah lama tidak muncul unjuk kebolehan. Yah... dengan tidak eksisnya aku di jejaring sosial, paling tidak, mengurangi kenorakanku yang kadang kumat ngalah-ngalahin abege alay.
Trus kenapa aku malam ini tiba-tiba menulis lagi di blog ini. Setelah lebih dari setengah tahun nggak nulis, ibarat novel pasti ada perubahan nasib. Pasti dong, umur bertambah setengah tahun, dibanding dulu aku pastinya lebih dewasa (tua), berat badan juga berubah (turun sekilo, naik dua kilo), dulu selalu ceria tidak mengerti dunia, sekarang cenderung pendiam soalnya sudah mulai bijaksana. Ngomong-ngomong soal bijaksana ini contohnya sekarang nggak pernah pake kartu kredit lagi, soalnya kartunya ditinggal dirumah jadi jarang belanja setelah ngeliat tagihan yang sepertinya semakin membengkak, bukannya berkurang setiap bulan. Entah sampai berapa lama bisa nahannya, kalo lagi terdesak, biasanya seperti dulu lagi, kartu kreditnya ditaruh lagi di dompet buat nyesak-nyesakin isi dompet biar keliatan tebel dan akhirnya .... kepake lagi. Balik lagi setelah ngelantur sana-sini nggak nyambung, mengenai pertanyaan kenapa aku menulis lagi malam ini jawabannya adalah, karena aku ingin menulis tentang "menulis"...
Ngomong-ngomong soal menulis, walau sudah jarang menulis online, bukan berarti aku tidak menulis offline. Tulisan yang kumaksud disini adalah menulis yang "tidak serius" dan yang "serius". Yang "tidak serius" bentuknya novel, hahaha.... nulis status saja salah-salah, apalagi nulis novel. Novelku sebenarnya sudah banyak, karena aku sudah nulis sejak masih SMA dulu. Cuma sayang kebanyakan tulis tangan, dan sekarang sudah hilang entah dimana. Yang sempat kuselamatkan dengan kuketik hanya beberapa saja, dan baru satu yang pernah dimuat di majalah sekolah. Pengen sih ngirim ke penerbit, siapa tahu diterima, tapi kayaknya nggak akan terwujud selama kerjaanku numpuk terus dan tidak kuniatkan benar-benar untuk nulis novelku itu. Masa sih kalah sama ponakanku, dia novelnya sudah dua, aku masih sebatas cita-cita. Padahal salah satu keinginanku yang belum tercapai selain mendapatkan seorang pangeran tampan berkuda putih adalah memiliki novel dengan nama pengarangnya aku, yang bakal kutaruh disebelah novelnya Sidney Sheldon, Mira W. dan J.K. Rowling.
Selain menulis novel, resolusiku yang lain adalah menulis "serius" yaitu paper. Paper terakhirku kubuat tahun 2012 ke Jogja, dan itu sudah lama. Jenjang jabatan nggak naik-naik gara-gara poin penelitian kurang, membuat aku harus mengejar target supaya bisa naik levelnya. Targetnya nggak muluk-muluk, "cukup" lima saja. Selain emang tujuannya untuk penelitian, sampingannya pengen jalan-jalan. Sudah submit dua paper, tinggal tiga lagi. Yang dua itu super berantakan gara-gara ditulis menjelang deadline, satu H-2 dan satu lagi H-1 jam 11 malam, sedangkan untuk yang tiga lagi sudah kehabisan ide mau nulis apa. Bukannya mau sok-sok an nulisnya banyak-banyak, tapi ini buat jaga-jaga, kalau ditolak empat kan masih ada satu. Kalau ditolak lima-limanya, ya sudah, aku nulis lagi yang keenam, ketujuh,... sampai ada yang diterima.
Memasuki paper ketiga, sekarang jadi miskin ide karena "kontroversi hatiku masih labil". Jadinya macet nulisnya, padahal deadlinenya seminggu lagi. Tapi biasaanya ide-ide bagus baru bermunculan mendekati hari H nya. Tapi untungnya paper ketiga ini dalam Bahasa Indonesia, jadi nggak repot harus menerjemahkan. Tapi tetep saja sulit nulisnya, mungkin memang harus seperti yang sudah-sudah, selesai karena tekanan. Tekanan terancam tidak bisa ikut gara-gara internet nggak connect dan juga tekanan karena sudah nggak ada waktu lagi, sampai-sampai mahasiswa yang mau mendekat "diusir semua".
Nah bagaimana kalau paper-papernya pada diterima? (Aminnn Ya Allah, kabulkanlah doaku ini.....), pasti bakal bingung dan pasti nggak bisa pergi semuanya. Tapi akhirya kuputuskan, bingungnya nanti saja, kalau sudah diterima.... Sekarang,... lanjut nulis lagi..... yang "serius" dan juga yang "tidak serius"....
Mengenai Saya

- Annie Mardiani
- Palembang, Indonesia
- Hobi shopping, nonton film, dengerin musik, suka menulis dan membaca novel, serta gila travelling.
Search
Jalan-jalan
- Brunei Darussalam (3)
- Hong Kong (5)
- Indonesia-Bali (3)
- Indonesia-Bangka (2)
- Indonesia-Batam (2)
- Indonesia-Curup (1)
- Indonesia-Jakarta (9)
- Indonesia-Jambi (1)
- Indonesia-Lampung (5)
- Indonesia-Palembang (2)
- Indonesia-Surabaya (2)
- Indonesia-yogyakarta (3)
- Japan-Kyoto (3)
- Japan-Tokyo (6)
- Macau (3)
- Malaysia-Johor Bahru (3)
- Malaysia-Kuala Lumpur (19)
- Saudi Arabia-Jeddah (3)
- Saudi Arabia-Mecca (4)
- Saudi Arabia-Medina (4)
- Singapore (13)
- South Korea-Seoul (13)
- Taiwan-Taipei (1)
- Thailand-Bangkok (3)
- Thailand-phuket (4)
- Vietnam-Ho Chi Minh (4)
Entri Populer
-
Hari Kamis, tanggal 26 Januari 2012 tiba-tiba dapat tugas mendadak... what?!! lusa ikut short course di UII selama tiga hari... langsung gra...
-
Setelah kemarin kena demam menulis paper, akhirnya dari lima target yang direncanakan, aku berhasil menulis tiga. Antara emang aku yang bagu...
-
Baru balik dari outbond di Cisarua Bogor, hasil yang didapat adalah beberapa foto narsis, sekoper pakaian kotor, dan sepasang kaki yang peg...
-
Berdasarkan pengamatanku, sepertinya sekarang sedang trend twilight. Novel karya Stephenie Meyer yang juga diangkat menjadi layar lebar. M...
-
Tahun 2020 ini adalah tahun yang benar-benar prihatin. Siapa yang sangka kalau dunia akan menghadapi Pandemi Virus yang tidak main-main. Sem...
-
So, di Tahun 2020 yang berbahagia ini 😓, merupakan tahun dimana aku tidak bisa merencanakan traveling ke mana pun (padahal next project pe...
-
Okey... puasa sudah selesai dan tibalah saatnya lebaran. Setelah dengan cueknya menyikat hidangan lebaran yaitu ketupat, opor ayam, rendang ...
-
Aku ini adalah seseorang yang sangat menghargai barang. Kalau barang yang kupunya itu masih bisa dipakai pasti kurawat, dan kalau tidak bisa...
-
Hehe... udah kayak yang punya pengalaman traveling segudang gayanya... Nggak kok, ini tips dari saya (gak pake aku lagi) berdasarkan pengala...

Diberdayakan oleh Blogger.

Posted by
Annie Mardiani
Selasa, 24 September 2013
Labels:
buku
Langganan:
Posting Komentar (Atom)